Senin, 25 Januari 2010

Pendaftaran TeacherNet Jardiknas

Bagi para guru TIK dapat mendaftarkan diri kepada PUSTEKKOM, guna memperoleh Bantuan Internet melalui Jardiknas Zona Personal tahun 2010. Data dikirimkan kepada pustekkom@yahoogroups.com dengan format sebagai berikut :

FORMULIR PENDAFTARAN JARDIKNAS
ZONA PERSONAL
TAHUN 2010

Identitas Guru
1. Nama Lengkap :
2. NIP :
3. JenisKelamin :
4. Unit Kerja :
5. Alamat Rumah :
6. Desa/Kelurahan :
Kecamatan :
Kabupaten/Kota :
Provinsi :
Kode Pos :
7. Mapel yang diajarkan :
8. KKG / MGMP :
9. Nomor HP :
10. Nomor Telepon Sekolah :
11. E-Mail :

Spesifikasi Komputer
12. Model :
13. Merek :

Dengan ini mendaftarkan diri sebagai Calon Penerima Bantuan Internet melalui Jardiknas Zona Personal tahun 2010 dan berkomitmen untuk mengembangkan serta mengunggah Bahan Ajar Berbasis TIK sebagai Konten Jardiknas yang bersifat terbuka dan bebas diunduh oleh siapapun secara cuma-cuma.
Sekian terima kasih.

Kolaka , Tgl, Bln, Thn
Pendaftar,

Nama lengkap + Gelar

Negara Dengan Kualitas Pendidikan Terbaik Di Dunia

Bukan Amerika dengan Harvard-nya, bukan Jerman atau Perancis, apalagi Indonesia dengan ITB-nya ...
Tahukah Anda negara mana yang kualitas pendidikannya menduduki peringkat pertama di dunia?

Finlandia. Negara dengan ibukota Helsinki (tempat ditandatanganinya perjanjian damai antara RI dengan GAM) ini memang begitu luar biasa. Peringkat 1 dunia ini diperoleh Finlandia berdasarkan hasil survei
internasional yang komprehensif pada tahun 2003 oleh Organization for Economic Cooperation and Development (OECD). Tes tersebut dikenal dengan nama PISA (Programme for International Student Assesment) mengukur kemampuan siswa di bidang Sains, Membaca, dan juga Matematika.

Finlandia

Hebatnya, Finlandia bukan hanya unggul secara akademis tapi juga menunjukkan unggul dalam pendidikan anak-anak lemah mental.Ringkasnya, Finlandia berhasil membuat semua siswanya cerdas. Lantas apa
kuncinya sehingga Finlandia menjadi Top No 1 dunia?Dalam masalah anggaran pendidikan Finlandia memang sedikit lebih tinggi dibandingkan rata-rata negara di Eropa tapi masih kalah dengan beberapa negara lainnya. Finlandia tidaklah menggenjot siswanya dengan menambah jam-jam belajar, memberi beban PR tambahan, menerapkan disiplin tentara, atau memborbardir siswa dengan berbagai tes. Sebaliknya, siswa di Finlandia
mulai sekolah pada usia yang agak lambat dibandingkan dengan negara-negara lain, yaitu pada usia 7 tahun, dan jam sekolah mereka justru lebih sedikit, yaitu hanya 30 jam perminggu. Bandingkan dengan Korea, ranking kedua setelah Finlandia, yang siswanya menghabiskan 50 jam perminggu.

Apa gerangan kuncinya?

Ternyata kuncinya terletak pada kualitas guru. Di Finlandia hanya ada guru-guru dengan kualitas terbaik dengan pelatihan terbaik pula. Profesi guru sendiri adalah profesi yang sangat dihargai, meski gaji mereka tidaklah fantastis. Lulusan sekolah menengah terbaik biasanya justru mendaftar untuk dapat masuk di sekolah-sekolah pendidikan, dan hanya 1 dari 7 pelamar yang bisa diterima. Persaingannya lebih ketat daripada masuk ke fakultas hukum atau kedokteran!

Jika negara-negara lain percaya bahwa ujian dan evaluasi bagi siswa merupakan bagian yang sangat penting bagi kualitas pendidikan, Finlandia justru percaya bahwa ujian dan testing itulah yang menghancurkan tujuan
belajar siswa. Terlalu banyak testing membuat kita cenderung mengajarkan kepada siswa untuk semata lolos dari ujian, ungkap seorang guru di Finlandia.

Pada usia 18 th siswa mengambil ujian untuk mengetahui kualifikasi mereka di perguruan tinggi dan dua pertiga lulusan melanjutkan ke perguruan tinggi.Siswa diajar untuk mengevaluasi dirinya sendiri, bahkan sejak Pra-TK!
Ini membantu siswa belajar bertanggungjawab atas pekerjaan mereka sendiri, kata Sundstrom, kepala sekolah di SD Poikkilaakso, Finlandia.

Siswa didorong untuk bekerja secara independen dengan berusaha mencari sendiri informasi yang mereka butuhkan. Suasana sekolah sangat santai dan fleksibel. Adanya terlalu banyak komando hanya akan menghasilkan rasa tertekan, dan mengakibatkan suasana belajar menjadi tidak menyenangkan.

Kelompok siswa yang lambat mendapat dukungan intensif. Hal ini juga yang membuat Finlandia sukses.

Berdasarkan penemuan PISA, sekolah-sekolah di Finlandia sangat kecil perbedaan antara siswa yang berprestasi baik dan yang buruk dan merupakan yang terbaik menurut OECD. Remedial tidaklah dianggap sebagai tanda kegagalan tapi sebagai kesempatan untuk memperbaiki. Seorang guru yang bertugas menangani masalah belajar dan prilaku siswa membuat program individual bagi setiap siswa dengan penekanan tujuan-tujuan yang harus dicapai, umpamanya: Pertama, masuk kelas; kemudian datang tepat waktu; berikutnya, bawa buku, dlsb. Kalau mendapat PR siswa bahkan tidak perlu untuk menjawab dengan benar, yang penting mereka berusaha.

Para guru sangat menghindari kritik terhadap pekerjaan siswa mereka. Menurut mereka, jika kita mengatakan "Kamu salah" pada siswa, maka hal tersebut akan membuat siswa malu. Dan jika mereka malu maka ini akan menghambat mereka dalam belajar. Setiap siswa diperbolehkan melakukan kesalahan. Mereka hanya
diminta membandingkan hasil mereka dengan nilai sebelumnya, dan tidak dengan siswa lainnya.

Setiap siswa diharapkan agar bangga terhadap dirinya masing-masing. Ranking hanya membuat guru memfokuskan diri pada segelintir siswa tertentu yang dianggap terbaik di kelasnya.

Kamis, 07 Januari 2010

Integrasi untuk Sistem Sekolah Online (Gratis)


LogiDIK adalah sistem terintegrasi untuk administrasi pendidikan yang dikembangkan berbasis web teknologi. LogiDIK bukanlah software yang dihosted di internet melainkan diinstall di server local masing-masing sekolah. Dengan harapan akses lebih cepat dan keleluasaan atas aplikasi bisa dirawat oleh pemilik aplikasi.
1.Diinstall di server local, dengan tujuan kecepatan akses tidak tergantung koneksi internet yang mana koneksi internet di-indonesia ini yang masih belum mendukung
2. Integrasi dengan sistem atau aplikasi lain lebih mudah dengan send/receive excel data (PSB Online, DIKNAS, DAPODIK, dan lain-lain.
3. DIkembangkan dengan teknologi html-db yang mempunyai feature seperti excel spreadsheet, sangat interaktif untuk report2 yang dihasilkan bisa diformat ulang sesuai dengan keinginan user dan tidak perlu melakukan perubahan program
4. Internal integrasi dengan setiap submodul yang ada diintern sekolah
5. Keamanan Data.

Situs Logidik http://tryapexnow.com/apex/f?p=2543:101:6169721109577096

Minggu, 03 Januari 2010

Lomba Cipta Pantun Bahaya Alkohol

Dalam rangka melestarikan pantun dan menggerakkan kebiasaan menulis dan menciptakan pantun, kami membuka lomba Cipta Pantun Bahaya Alkohol.
Syarat dan ketentuannya:

1.Peserta tanpa batasan usia, warga negara RI dan berdomisili di dalam negeri.

2. Peserta hanya boleh mengirimkan satu pantun asli ciptaannya sendiri, dikirim melalui email ke tatia41@gmail. com beserta nama dan alamat lengkap disertai nomor telepon yang dapat dihubungi.

3. Memberikan jawaban atas pertanyaan di bawah ini:
a.Pada halaman berapakah di dalam buku Bahaya Alkohol dan Cara Mencegah Kecanduannya ditemukan gambar wajah anak Fetal Alcohol Syndrome?
b.Ada berapa metode cara mengatasi dan mencegah kecanduan alkohol yang dibahas dalam buku ini?

4. Naskah pantun diterima paling lambat tanggal 27 Pebruari 2010.
Nama pemenang dan pantunnya akan diumumkan melalui milis dan blog buku Bahaya Alkohol pada tanggal 1 Maret 2010.

5. Hadiah pertama uang sejumlah Rp250.000.- , hadiah kedua uang sejumlah Rp150.000.- dan hadiah ketiga uang Rp100.000.-( seratus ribu rupiah). Hadiah hiburan pemenang ke-4 hingga ke-10 berupa martabak bolu Golden Bell (www.martabakbolu. com)

Selamat mencipta pantun.